Jelang City vs Arsenal - The Gunners Tak Mulus di Etihad
Beritabola.com Jakarta - Arsenal akan menghadapi Manchester City di Etihad Stadium akhir pekan ini. Meski
grafik permainannya sedang bagus, tapi mereka punya rapor kurang baik di markas lawannya itu.
Sebaliknya, City akan menatap laga ini dengan sebuah modal positif tersendiri. Soalnya, dari lima pertemuan terakhir mereka di kota Manchester, empat di antaranya dimenangi The Citizens, sedangkan satu sisanya jadi milik Arsenal.
Kemenangan terakhir Arsenal di stadion yang dulunya bernama City of Manchester Stadium itu terjadi pada Februari 2008, dengan skor 3-1. Di musim lalu, pasukan Arsene Wenger kalah 0-1 di Etihad, tapi membalasnya di Emirates dengan skor yang sama.
Sebelum kompetisi musim ini dimulai, kedua tim saling jajal kekuatan di pertandingan eksebisi di Beijing, China, Juli lalu. Hasilnya, City menang dua gol tanpa balas melalui Pablo Zabaleta dan Yaya Toure.
Meski begitu City juga takkan mudah mengatasi Arsenal. Sebabnya, tim London utara itu sedang memiliki pertahanan yang solid. Dari empat laga di liga mereka cuma kebobolan satu gol, paling sedikit dibanding tim-tim lain. City bahkan telah kebobolan enam.
Akan tetapi, lini depan City ketambahan Sergio Aguero lagi, setelah bomber Argentina itu telah sembuh dari cedera lututnya.
(dtc/a2s) Sumber: detiksport Ingin tau lebih lanjut klik disini

Tidak ada komentar:
Posting Komentar